Senin, 29 Maret 2010

Satoshi Kamiya - Advanced Master Origami


Kemarin seperti biasa, saya selalu menyempatkan diri melihat acara yang sekarang menjadi favorit saya. Karena acaranya unik dan menarik. Apalagi kalau bukan TV CHAMPION yang disiarkan TPI setiap sore.

Dan episode yang ditayangkan kemarin adalah episode Origami. Keren sekaliiii.... Di tangan para master origami, selembar kertas bisa diubah menjadi berbagai macam bentuk karakter. Ada binatang, tokoh, wajah, dan lain sebagainya. Dan hebatnya lagi, selembar kertas itu tidak digunting melainkan hanya dilipat saja sehingga terbentuklah berbagai macam bentuk yang diperlombakan (ada yang berupa benda 2 dimensi dan ada yang benda 3 dimensi).

Awalnya saya menjagokan Miyamoto (sang penantang), karena gaya Miyamoto yang keren abis (kayak personil band JRock gitu deh) dan karena dy memakai 'aliran pribadi' yakni aliran yang tidak terikat pada aliran tertentu alias Miyamoto memiliki aliran nya sendiri.
Lucu sekali melihat Miyamoto yang kadang melakukan origami sambil tengkurap, atau kadang membelakangi kamera, bahkan terkadang ia menaruh kertas origami nya di bawah kursi lalu menduduki kertas itu untuk memperoleh hasil lipatan yang maksimal. Huffttt... Pokoknya keren sekali lah si Miyamoto ini.
Dan dengan keahliannya dalam melipat kertas, Miyamoto pun akhirnya berhasil masuk ke babak final dan berhadapan dengan juara bertahan SATOSHI KAMIYA.

Seperti yang sudah saya bilang sebelumnya, kalau saya sebenarnya manjagokan Miyamoto. Tapi sayang, Kamiya terlalu tangguh untuk dikalahkan. Akhirnya, Miyamoto dikalahkan dengan skor 8 -3.

Dan setelah saya pikir-pikir lagi, memang Satoshi Kamiya adalah Master Origami yang benar-benar
handal. Terbukti dari karya-karya nya yang kebanyakan berupa hewan-hewan fantasi. Semuanya mencengangkan. Setiap karya Kamiya sangatlah detail. Apalagi untuk karyanya yang berbentuk NAGA. Waw.. Sisik-sisik naga nya tampak detail sekali. Dan konon menurut berita yang saya tau, naga hasil karya Satoshi di hargai sampai dengan harga 1 juta Yen... Wew, ga salah sih. Untuk sebuah maha karya, tentu sangat pantas apabila dihargai dengan harga yang sangat tinggi.

Dan akhirnya, sayapun semakin mengagumi orang-orang Jepang. Mengagumi kecerdasan dan ketekunan mereka. :)


hasil karya Satoshi Kamiya yang dihargai 1 juta Yen

Tidak ada komentar:

Posting Komentar