Senin, 10 Januari 2011

UC Browser (lagi)

Setelah hampir satu bulan menggunakan UC Browser sebagai aplikasi untuk browsing di handphone, maka sayapun menemui banyak kelebihan dan sedikit kekurangan dari UC Browser ini. Kali ini mencoba menuliskannya tanpa membandingkannya dengan browser 'merk' lain dan mencoba membahas fitur-fitur yang disediakan oleh UC Browser yang kadang-kadang membuat saya berdecak kagum, hehehe.. Semoga bermanfaat.

Sebelum membahas fitur, terlebih dahulu saya ingin membahas mengenai tampilan UC Browser. Hampir sama dengan browser-browser yang lain, UC Browser ini juga menampilkan banyak sekali 'quick link' untuk memudahkan penggunanya memasuki situs-situs yang memang sering dibuka oleh pengguna internet mobile. Saking banyaknya, pengetahuan saya malah jadi nambah. Yang tadinya saya ga tau ada situs-situs semacam 1mobile (penyedia aplikasi untuk handphone, hampir sama seperti getjar), sharemobile (situs untuk berbagi pakai, sepertinya hampir sama dengan 4shared), zedge (situs penyedia themes, ringtones, wallpapers, dsb untuk handphone), mobile9 (hampir sama seperti zedge), zonamo atau zonamobile (jejaring sosial yang kayak-kayaknya sih mirip-mirip twitter, hehehe), dan masih banyak lagi situs lainnya, sekarang sudah saya tau bahkan kadang-kadang mencoba mengaksesnya sesuai dengan kebutuhan.

Dari halaman awal UC Browser, akan ada 3 icon lucu di bagian atasnya yang mewakili Facebook, Home, dan Bookmark. Mengapa icon Facebook terpilih menjadi icon yang ditampilkan di bagian paling atas? Hmm.. kalau saya boleh menjawab dengan jawaban saya sendiri, mungkin karena Facebook dianggap situs yang banyak diakses oleh pengguna internet saat ini.

Kemudian, dari halaman awal ini akan ada banyak tab yang akan kita jumpai yang disusun vertikal ke bawah. Tab pertama adalah Navigasi Pribadi. Sesuai dengan namanya, tab ini berisi link-link yang bisa kita atur sendiri sesuai dengan keinginan dan keperluan kita.

Tab ke dua, adalah Quick Links, berisi 12 links situs-situs yang sering digunakan oleh pengguna internet mobile.

Tab ke tiga, Top Sites. Berisi banyak sekali link-link yang sudah dikelompokkan menjadi 4 kelompok, yaitu community, download, forum, dan entertaint.

Tab ke empat yaitu Popular Sites. Hampir sama seperti Top Sites, tab yang ini menyediakan link-link yang dikelompokkan dalam beberapa kelompok yakni portal, technology, video, dan email.

Tab ke lima adalah Tab More.... Tab yang berisi link dengan kelompok blog, sports, search, dan others.

Cukup banyak tab-tabnya yang menurut saya sangat-sangat membantu kelancaran pengguna internet mobile untuk mengakses sebuah situs dikarenakan banyaknya link-link yang sudah tersedia itu tadi sehingga pengguna tidak perlu susah-susah lagi mengetik alamat url. Cukup klik linknya saja maka pengguna akan langsung terhubung ke situs yang dimaksud. Praktis!!!

Satu lagi, kelebihan dari tampilan UC Browser ini, adalah adanya fasilitas theme yang bisa diunduh dan langsung diinstall. Themenya lucu-lucu, membuat tampilan browser ini tidak bosan dipandang mata. Bahkan ada theme 'Mode Malam' yang bernuansa hitam gelap dengan tulisan yang masih bisa dibaca. Sangat membantu bagi pengguna yang menyukai online pada malam hari ditempat dengan cahaya yang redup (semisal kamar atau seperti pengalaman saya, di dalam mobil travel yang lampunya memang sengaja dimatikan). Selain mengurangi radiasi terhadap mata, juga memberikan kenyamanan karena pencahayaan handphone yang bisa dikurangi hampir 50%, dipastikan bisa mengurangi kemungkinan orang lain terganggu oleh cahaya yang keluar dari handphone kita (lagi-lagi berdasarkan pengalaman ketika online di dalam mobil travel di malam hari :D)

Setelah membahas tampilan dari UC Browser ini, saya ingin membahas mengenai fitur yang disediakan oleh UC Browser yang bisa ditemukan di dalam hotkey 'Menu'.

Di antaranya adalah:

  • Fitur 'menambah tab' (berada di bagian 2.Tab). Dengan UC Browser ini, pengguna bisa membuka lebih dari satu situs dalam waktu yang bersamaan secara mobile. Serasa online via PC dengan banyak tab browser yang dibuka untuk membuka banyak sekali situs-situs.
  • Fitur 'salin' (berada di bagian 4.Alat) yang memungkinkan pengguna untuk menyalin teks terpilih, URL terpilih, layar sekarang (current page), dan layar penuh (whole page). Fitur ini sangat praktis bagi pengguna yang memang ingin menyalin banyak hal dari hasil ia browsing atau surfing.
  • Fitur 'Berbagi melalui SMS' (berada di bagian 4.Alat) yang memungkinkan pengguna mengirimkan alamat URL kepada teman, keluarga, atau orang lain melalui SMS.
  • Fitur 'Kirim SMS' dan 'Panggilan' yang memungkinkan pengguna untuk mengirim SMS atau membuat panggilan telepon tanpa harus me-minimize atau keluar dari aplikasi UC Browser. Wew...
  • Fitur 'Mode Operasi' yang memungkinkan pengguna untuk memilih antara mode umum dan mode kursor. Bagi pengguna yang menggunakan handphone no touch screen, baik itu yang qwerty atau yang candy bar, saya sarankan agar menggunakan mode umum saja. Sedangkan bagi pengguna yang memakai handphone touch screen, saya pikir mode apa saja tidak berpengaruh banyak, dua-duanya akan terasa nyaman, jadi mode apapun tak jadi masalah.

Kelebihan dari UC Browser ini bisa dikatakan lebih banyak dari kekurangannya, setidaknya begitulah yang saya rasakan. Sampai dengan saat ini, kekurangan dari browser ini yang saya rasa adalah ketika jaringan internet saya loose. Biasanya browser ini akan susah sekali untuk dikoneksikan kembali sampai saya harus merestart handphone saya. Hmm... Tapi masih ada kemungkinan, bahwa hal ini bukanlah kesalahan dari si browser. Bisa saja hape saya yang bermasalah. Entahlah... :D

Dan kalau sudah loose jaringan internet, biasanya browser ini akan mengeluarkan semacam pemberitahuan yang sayangnya ditulis dalam huruf Cina (sesuai negara pembuatnya). Saya kan jadi ga ngerti. Biasanya sih lebih memilih menutup browser ini dan mencobanya lagi.

Mungkin masih banyak lagi hal-hal mengenai browser ini yang tidak tercantum di atas. Sekedar iseng saja menuliskan info ini setelah seorang teman memberitahu satu fitur dari browser ini yang menyadarkan saya ternyata Browser ini banyak nilai lebihnya. Siapa tau yang lain juga ada yang belum tau atau belum sadar seperti saya, hehehe...

Selamat mencoba. Semoga bermanfaat. :)

*UC Browser yang saya gunakan adalah UC Browser berbahasa Indonesia, jadi mungkin ada istilah-istilah yang agak janggal, seperti 'Alat" yang mungkin dalam bahasa Inggris biasa dikenal dengan 'Tools'. Begitu pula dengan istilah 'Salin' yang biasa diketahui sebagai 'Copy'. dsb

**Dari beberapa teman yang setelah membaca notes saya [berbagi info] UC Browser, banyak yang ingin mencoba menggunakannya, tapi entah kenapa ada beberapa handphone yang sepertinya mengalami kesulitan dalam menginstall browser yang satu ini, termasuk ketika saya ingin menginstallnya di handphone Samsung Z-170 saya. Kenapa ya?? Hmmm.. Belum menemukan jawabannya sih. Ntar kalau nemu, mungkin akan saya tulis lagi. :D

Tidak ada komentar:

Posting Komentar